Beginilah Sekolah yang Gabungkan Sepakbola dan Kungfu


Gansis masih ingat film Shaolin Soccer yang sempat menghebohkan itu? Dalam film itu kan ditunjukan betapa indahnya penggabungan antara skill sepakbola dengan seni beladiri kungfu. Nah, belum ini di sebuah provinsi di China telah berdiri sebuah sekolah sepakbola yang menggabungkan dengan kemampuan beladiri ala kungfu Shaolin. Penasaran seperti apa kabarnya? Berikut kabar beritanya:



'Shaolin Soccer' Versi Nyata, Sekolah Ini Gabungkan Sepakbola dan Kung Fu


Masih ingat dengan film "Shaolin Soccer"? Film yang tayang pada 2001 silam ini masih menjadi legenda hingga kini. Stephen Chow selaku sutradara sekaligus aktor di film itu sukses menggabungkan skill kung fu dengan sepakbola.

Kini, aksi sepakbola dengan berbagai jurus kung fu itu tak hanya bisa dinikmati dalam film saja. Sebuah sekolah sepakbola yang mencampurkan metode beladiri itu baru saja didirikan di dekat Kuil Shaolin di daerah Tiongkok Utara Provinsi Henan.

Sekolah tersebut membentuk dua kelas untuk 50 murid yang berusia 10 hingga 12 tahun. Murid yang terpilih akan mendapat pelatihan khusus dari sekolah kung fu Shaolin Tagou Martial Arts School. Pemerintah setempat juga telah mengirim 3 pelatih sepakbola profesional untuk mengajar di sekolah itu.

"Ini langkah yang besar untuk provinsi ini menggabungkan kung fu Shaolin dan sepakbola," jelas Zhang Weshen selaku Direktur Biro Olahraga Pemerintah dilansir dari South China Morning Post, Kamis (12/11). "(Hal ini) untuk memperdalam pembaruan sepakbola serta mempromosikan seni beladiri Tiongkok."

"Ini hanya permulaan saja," seru Liu Haike, wakil presiden Shaolin Tagou Martial Arts School yang telah memiliki 35 ribu murid. "Lebih banyak anak akan mulai bermain sepakbola dan saya percaya itu akan mendorong bakat baru sepakbola yang luar biasa.




Ingat Film Shaolin Soccer? Ada Lho Sekolahnya di Dunia Nyata


Sebuah pelatihan dasar sepakbola untuk remaja telah didirikan di Cina Tengah, Provinsi Henan yang dicampur dengan seni bela diri Cina atau Kung Fu ke pelatihan sepak bola.

Dasar pelatihan sepak bola dibangun bersama oleh pemerintah daerah dan Shaolin Tagou Martial Arts School yang terletak hanya beberapa kilometer jauhnya dari Kuil Shaolin yang bersejarah di Dengfeng Kota Provinsi Henan, tempat kelahiran Kung Fu Shaolin.

Otoritas olahraga setempat percaya bahwa spesialisasi mereka dalam seni bela diri dapat memberi mereka keunggulan dalam pengembangan sepakbola.

"Untuk mengatur ini basis pelatihan sepak bola adalah mencoba berani untuk membawa Kung Fu Shaolin ke sepak bola sebagai olahraga yang akan direformasi di negara kita. Kami juga ingin menciptakan merek baru 'Shaolin sepakbola', karena Henan adalah kelahiran dari Kung Fu Shaolin dan kami telah membuat banyak penelitian untuk itu ", kata Zhang Wenshen, direktur Sports Biro Provinsi Henan.

Dua kelas dengan 100 remaja telah dibentuk, termasuk 50 anak laki-laki dan 50 perempuan, dan pemerintah mengirim tiga pelatih berpengalaman ke sekolah itu.

Pelatihan sepak bola, praktek seni bela diri dan sekolah kursus untuk menggembleng remaja ini.

"Ini hanya permulaan. Lebih banyak anak akan mulai bermain sepak bola dan saya percaya itu akan mendorong beberapa bakat sepak bola ", kata Liu Haike, wakil presiden Shaolin Tagou Seni Bela Diri Sekolah yang memiliki 35.000 mahasiswa dari seluruh dunia.




Foto Galeri Pesta Pembukaan Sekolah Tersebut




















Sumber : kaskus / ibnutiangfei

Belum ada Komentar untuk "Beginilah Sekolah yang Gabungkan Sepakbola dan Kungfu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel